KALAU SAYA MATI, PASTI MASUK SORGA

 

Kebanyakan orang Kristen ragu-ragu akan ke mana mereka setelah mati. Tetapi di sini kami ingin mengatakan bahwa seandainya kami mati  PASTI MASUK SORGA. Kami tidak akan masuk NERAKA, kami juga tidak akan mampir dulu di api penyucian. Kami yakin betul kalau mati PASTI MASUK SORGA.

Untuk masuk Sorga bukan sifatnya mudah-mudahan, kebanyakan orang mengatakan “mudah-mudahan.” Untuk masuk Sorga juga bukan TERSERAH TUHAN, kebanyakan orang Kristen mengatakan “terserah Tuhan. Di sini kami ingin memberitahukan kepada siapapun yang membaca tulisan ini bahwa SAYA PASTI MASUK SORGA.

Berikut alasan kami yang alkitabiah:

Pertama : Saya orang yang berdosa (Roma 3:23)

Kedua : Upah dosa adalah maut., jadi SEHARUSNYA saya dihukum di Neraka (Roma:6:23)

Ketiga : Tuhan menebus dosa-dosa saya (Yoh 3:16) Jadi dosa saya telah ditebus Tuhan di dengan kematian di kayu salib

Keempat : Tuhan turun ke alam maut menggantikan hukuman yang seharusnya saya tanggung (Ef 4:9). Jadi saya tidak akan masuk Neraka karena Tuhan telah menggantikan saya dihukum.

Kelima : Saya PASTI MASUK SORGA, “Lebih-lebih, karena kita sekarang telah dibenarkan oleh darah-Nya, kita pasti akan diselamatkan dari murka Allah” Roma 5:9

Bagaimana dengan anda?

GBU.

Posisi alkitabiah, berhati alkitabiah, berpikir alkitabiah

39 thoughts on “KALAU SAYA MATI, PASTI MASUK SORGA

  1. 'abdullah

    Jika kamu (menganggap bahwa) kampung akhirat (surga) itu khusus untukmu di sisi Allah, bukan untuk orang lain, maka inginilah kematian(mu), jika kamu memang benar.

  2. Ester

    Firman Tuhan bilang Filipi 2:12 Hai saudara-saudaraku yang kekasih, kamu senantiasa taat; karena itu tetaplah kerjakan keselamatanmu dengan takut dan gentar, bukan saja seperti waktu aku masih hadir, tetapi terlebih pula sekarang waktu aku tidak hadir,

    Jadi ketika sudah terima Tuhan Yesus sebagai Tuhan dan Juruslamat perlu kerjakan keselamatan yang Tuhan sudah karuniai dengan hidup melakukan FirmanNya. Namun manusia cenderung melakukan dosa. Maka perlu berjaga-jaga dan berdoa serta pertobatan tiap hari. Dan yang paling penting bawa jiwa sebanyak banyaknya untuk mengenal Yesus.

    Maka Tuhan akan berkata Sabaslah hai hambaKu yang baik dan setia.

    Tapi kalau udah terima Tuhan Yesus sebagai Tuhan dan Juruslamat tp sengaja terus bikin dosa wes hati2 aja klo tiba2 dipanggil Tuhan mendadak. Jangan ngarep masuk surga.

  3. komentator@yahoo.com

    KISAH 2 KORUPTOR
    Al kisah ada dua koruptor yang sudah dihukum seumur hidup, yang satu beragama islam dan yang satunya kristen. Namun keduanya ingin masuk surga setelah mati natinya. Oleh karena itu mereka berdua minta bimbingan dari rhaniawan agama masing-masing.
    Koruptor yang bergama islam bertanya pada ulama yang menemuainya. Pa ustad saya ingin masuk surga gimana caranya. Ulama islam berkata pada koruptor itu : kalau ingin masuk surga, kamu harus bertobat yang sungguh-sungguh dan tidak melakukan perbuatan jahat lagi, kembalikan uang yang telah kamu korupsi kepada negara, Semoga dengan demikian Alloh akan mangampunimu dan Insya Alloh kamu akan masuk surga setelah mati nanti. Setelah itu, koruptor tersebut menyuruh keluarganya mengembalikan semua harta hasil korupsi meskipun keluarganya jadi miskin.
    Di lain tempat, koruptor yang beragama kristen berdiskusi dengan pendetanya.Koruptor itu bertanya pada pendeta : Pak pendeta bagaimana caranya saya kalau mati bisa masuk surga. Pak pendeta bertanya kepada koruptor tesebut : apakah kami percaya Tuhan yesus mati di tiang salib untuk menebus dosa manusia? koruptor menjawab percaya sekali pak pendeta. Kalu begitu kamu Pasti masuk Sorga, karena dosamu mengkorupsi uang negara sudah ditebus oleh Tuhan Yesus……

  4. johan

    Surga yg anda maksud itu cuma angan angan belaka.perkataan spt itu sdh di ucapkan oleh bangsa yahudi & nasrani ribuan tahun lalu.memangnya anda mahli mahluk hebat spt apa hingga menyuruh tuhan berkorban utk ansa & menyiapkan surga utk anda.buktikanlah bila anda org2 benar

  5. Ping balik: 95 DALIL ALKITABIAH | logicrelig

  6. ned dewi purba

    Setuju bro kita diselamatkan bukan karena perbuatan tp karena kasih karunia. Perbuatan kita tdk sanggup memenuhi standart Allah. Makanya Allah sendiri menjelma menjadi manusia mewakili kita dalam karya penebusan. Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini sehingga ia mengirim Yesus bagi kita. Terpujilah Yesus……!!!!

  7. nelson

    Bagi saya sekali selamat tetap selamat
    sekali Anugerah tetap Anugerah
    Ibrani 10 :10. saya telah di Kuduskan satu kali untuk selama -lamanya oleh persembahan Tubuh Kristu.

  8. nelson

    Saya Orang Dispensasiona jadi saya mengeri betul tentang Keselamatn,,,,yg pertama saya hrus percaya dgn sederhana menurut konsep Alkita sepeti dalam Roma 10 :9-10 ; Efesus 2 :8-9. Titus 3 :5,,bgaimana Yoh 3:16, menunjukan tentang sesuatu yg di berikan scra Cuma – cuma & kalau ada orang yg mengetakan Ia bisa membeli anugerah Allah maka orang itu adalah orang tidak berakal budi, sebab dalam Yesaya 64 :6 mengatan tntang ketidak layakan manusia untuk memperoleh hidup kekal dengan Perbuatan & amalnya.,,,dan bagi saya amal dan perbuatan saya di dunia untuk mengumpulkan harta di Surga, pada waktu kelak nanti saya dipanggil oleh Allah. maka setelah sampai di sana saya akan menerima upah atau mahkota yg sya lakukan selama saya hidup di dunia…

  9. victor tawarik

    Tuhan berkata hitung dlu anggarannya jika mau mengikut aku. Jadi ikut Tuhan bukan hal yang murahan. Memang benar bahwa kita diselamatkan bukan krna perbuatan baik, Tapi orang yang diselamatkan pasti berbuat baik bahkan Tuhan menargetkan mnjdi sempurna seperti Bapa Sempurna. Tanpa Yesus mati dikayu salib, sebaik apapun manusia , tidak akan bisa masuk Surga, itu yang dinamakan Only by Grace, tetapi setelah itu kita harus merespon keselamatan itu dengan takut dan gentar selama menumpang dibumi ini. Kita harus berjuang memiliki karakter Kristus dan menderita bersama Kristus, karna hanya orang yang berani menderita bersama Kristus yang layak dimuliakan ketika Tuhan datang. Jadi Masuk Surga itu bukan lah otomatis dan janganlah Yakin masuk Surga. Memang penyesatan pengajaran Kristen semakin luar biasa, biasanya hamba” Tuhan yg tdak mengerti kebenaran secara utuh, hanya mengambil ayat” yang menyenangkan saja. Tapi tdak mendalami kebenaran yang utuh. Kita harus berjuang hari demi hari utk hdup sama sperti Kristus hidup. Baru itu yang disebut selamat. Dikembalikan ke rancangan semula.. 🙂

  10. victor tawarik

    Jangan yakin msuk surga broo. Itu hrus diperjuangkan dgn serius, ga secara otomatis 🙂 ayat itu buat orang” yang sudah bener” sungguh” seperti jemaat mula” yang teraniaya, tetapi tetap mempertahankan imannya. Tapi buat kita yang kristen tapi hidup sesuka hati kita. Ga berlaku ayat itu. 🙂

  11. Reiterts

    demikian secara konsep, tapi orang yang benar2 telah menerima anugerah keselamatan dari Allah pasti akan menunjukan kebenaran dan kesucian hidup…

  12. Budiman Idris Malau Guru

    Setelah seseorang menerima Yesus sebagai Tuhan dan Juruselamat pribadi dan dibaptis dalam nama Bapa, Anak dan Roh Kudus (Matius 28:19) jelas orang itu telah lahir baru (dosanya sudah diampuni oleh Tuhan dan berhak menerima jaminan keselamatan). Dan sebagai orang yang lahir baru, perlu menjaga keselamatan yang diberikan Tuhan sebagai anugerah itu dengan melakukan apa yang tertulis pada ayat berikutnya, yaitu sbgmn tertulis pada Mat.28:20 “dan ajarlah mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu.”
    Berarti harus melakukan pekerjaan yang diperintahkan oleh Tuhan.
    Untuk mengetahui apa saja yang diperintahkan oleh Tuhan, silahkan baca Alkitab. Baca setiap hari, renungkan dan hayati apa maksud Tuhan dan laksanakan di dalam kehidupan pribadi selama masih berada di dunia fana ini. Utamakan Tuhan dalam hidup ini.
    Jadi tugas orang percaya setelah menerima Yesus bukanlah ongkang-ongkang kaki. Oke?
    JBU

  13. kasih

    hm,,, yg nulis artikelnya gak pernah baca alkitab. Barang siapa mengikut Yesus harus bisa menyangkal diri, memikul salib dan baru mengikutinya. emang semua pengikut Kristus uda melaksanakannya??? HEBAT BANGET!!! gak usa mengaku dosa aja kalo gitu.

  14. monginsidi

    BENARKAH ANDA PASTI MASUK SORGA????

    Jika anda seorang yang non israel, MAKA MENURUT JESUS anda harus mendengarkan sabda Jesus di Matius 10:5-6 dan Matius 15:24. Jika anda sudah mendengarkan sabda tsb namun anda tidak melaksanakannya bahkan menantangnya MAKA MENURUT JESUS ANDA SAMA DENGAN ORANG YANG BODOH YANG MENDIRIKAN RUMAH DIATAS PASIR YANG APABILA TURUN HUJAN DAN TERJADI BANJIR, MAKA RUMAH TSB AKAN SEGERA ROBOH KARENA PONDASINYA TIDAK KUAT.(MATIUS 7:26-27).
    KLEYAKINAN ANDA TIDAK PUNYA DASAR YANG KUAT ALIAS RAPUH BAGAIKAN RUMAH DIATAS PASIR.

    YANG PERLU DIINGATRKAN PULA BAHWA KELAK DIAKHIRAT JESUS TIDAK AKAN MENGHIRAUKAN ANDA, KARENA BELIAU HANYA AKAN MENGHAKIMI 12 SUKU ISRAEL SAJA.(MATIUS 19:28)

    SELAMAT BERPIKIR…

  15. Grace Faith

    Pada waktu Tuhan Yesus disalibkan, Dia katakan “sudah selesai”. Semua dosa kita baik masa lalu, sekarang dan masa depan sudah dihapuskan. Kita sudah benar-benar merdeka, seperti tertulis,”Dimana ada Roh Allah, disitu ada kemerdekaan.” Bila kita masih harus berbuat baik untuk diselamatkan, kita merendahkan kematian Yesus di kayu salib, seakan-akan kematiaanNya tidak cukup untuk menghapuskan dosa kita sehingga perlu kita tambahkan dengan ketaatan kita. Ini jadi membingungkan, karena arti dari anugerah keselamatan adalah pemberian yang tidak layak kita terima. Bila kita melakukan ketaatan dan kita diselamatkan artinya kita layak menerimanya, jadi tidak dapat lagi disebut sebagai anugerah. Paulus katakan di Galatia 5 bahwa,”Kamu lepas dari Kristus, jikalau mengharapkan kebenaran oleh hukum Taurat; kamu hidup di luar kasih karunia.” Jadi kalo kita mengharapkan kebenaran karena perbuatan kita, justru kita hidup lepas dari Kristus dan hidup di luar kasih karunia. “you are fallen from grace.” (versi NKJV). Apakah kita mau lepas dari kasih Kristus.
    Adam dan Hawa jatuh ke dalam dosa, karena mata dan hati mereka tertuju kepada pohon pengetahuan yang baik dan jahat yang mewakili hukum taurat (yang benar dan yang salah). Kalo mata dan hati kita, kita tujukan kepada hukum taurat kita akan terus berdosa. perhatikan ayat ini. I Kor 15:56 The sting of death is sin, and the strength of the sin is law. (NKJV). Jadi jelas kekuatan dari dosa adalah hukum taurat. Jadi kalo kita tujukan mata dan hati kita pada hukum taurat kita pasti akan jatuh, karena itulah kekuatan dosa. Mari kita tujukan mata dan hati kita kepada kasih Kristus yang dia tunjukkan lewat kematianNya di kayu salib, maka kita akan menjadi pemenang. Tidak ada lagi ketakutan. Kalo kita masih takut apakah kita akan masuk surga atau neraka karena perbuatan kita tidak cukup baik, berarti kasih Allah tidak sempurna dalam hidup kita. I Yoh 4 : 18 Di dalam kasih tidak ada ketakutan: kasih yang sempurna melenyapkan ketakutan; sebab ketakutan mengandung hukuman dan barangsiapa takut, ia tidak sempurna di dalam kasih. Mari kita fokus kepada kasih Allah, He loves us so much, that He gave His only begotten Son for us, to ensure that we are saved. He loves u so much my friend. He died on the cross because He loves u so much. Receive that with no doubt and fear. You are saved forever and ever. Fokuslah pada itu maka kita akan berbuat banyak untuk Tuhan, kita akan bebas melayani Tuhan tanpa tuduhan dan ketakutan, kita akan melakukan perkara besar bersama Tuhan kalau kita fokus pada kasihNya. Oh iya, senjata iblis cuma satu, TUDUHAN (accuser of our brethren, wahyu 12 : 10). Tuduhan bahwa kita tidak layak, bahwa kita tidak cukup baik dll. Kita memang tidak layak, kita memang tidak cukup baik. Tapi Kristus yang melayakkan kita. Terimalah anugerahNya setiap hari untuk mengalahkan setiap tuduhan itu, dan rasakan kedekatan kita kepada Tuhan, pasti kita ingin menceritakannya kepada orang lain seperti yang saya lakukan sekarang. Luar biasa Tuhan kita, kita diselamatkan dengan sempurna. Betapa kayanya kemuliaan yang Tuhan sediakan bagi kita. Kita akan maksimal dalam hidup kita, kita akan menjangkau banyak orang lewat hidup kita, karena kita betul-betul merasakan kemenangan yang dari Tuhan. Selamat berkarya saudara-saudaraku. Tuhan pasti berkati saudara dan maksimalkan hidup saudara dengan kesadaran akan kasihNya. Semoga memberkati. Gbu

  16. arie

    Tuhan menebus dosa-dosa saya (Yoh 3:16) Jadi dosa saya telah ditebus Tuhan di dengan kematian di kayu salib. Knp Tuhan mau menebus dosa-dosa manusia… ????? Knp jika dia Tuhan, dia mati di kayu salib….?????

  17. Kuntoro

    Saya setuju dengan pendapat sdr/i lanni diatas….Tuhan Yesus menebus dosa2 manusia yang telah ada sejak dahulu….Kita sejak dilahirkan membawa dosa asal kita sebagai manusia dan dengan dibabtis dosa asal kita akan dihapuskan. Dengan pembabtisan maka kita menerima Yesus sebagai penebus dan sekaligus satu2nya jalan menuju surga. Maka akan salah jika kita beranggapan apabila kita sudah menerima Yesus sebagai Juru selamat kita otomatis kita masuk surga tanpa kita berbuat apa2 yang sesuai dengan ajaran dan perintah kitab suci.
    Anda penulis memang bodoh, pikiran anda sangat sempit dan sangat meyesatkan. Kalau anda menulis demikian maka anda beranggapan kalau anda berbuat banyak dosa dan telah diselamatkan kemudian berbuat dosa lagi terus menerus akan masuk sorga?
    Kalau bgt trus sapa dunk yang akan temenin setan di neraka kalau anda enak seperti itu???

  18. Windy

    Bagaimana dengan bumi baru dan langit baru yang dikatakan di alkitab? kita akan menempati bumi baru dimana tidak ada lagi perang, penyakit, kematian… Yaitu saat kita dibangkitkan pada akhir jaman

  19. ferdinand jodi hindarto

    kalau yang berbuat kejahatan tetep diusir bro,konsekuensi dari manusia sebagai mahluk kehendak bebas

  20. Kristo

    Bung saya pengikut Yesus pasti masuk surga ya??? meski saya di dunia melakukan hal-hal maksiat termasuk berzinah??? wah enak donk…Saya setuju dengan lanni bukannya kita sebagai manusia masih harus melakukan hal2 yang diperintahkan Tuhan setidaknya kita harus menjalankan the 10 commandement (sepuluh perintah Allah)???

  21. LuddimanTondang

    memang setiap orang yang sudah menerima Yesus sebagai Tuhan harus menunjukkan buahnya sebagai orang yang sdh menerima Yesus. jangan kalau datang godaan dosa lakukan juga dan mengatakan masuk sorga apa betul dia masuk surga. harus sadar sesadar-sadarnya kita sdh dikuasai oleh keilahian Kristus secara nyata dalam hidup kita.

  22. lanni

    jikalau kita berpikir menerima Yesus menjadi juruselamat dan menerima pengampunan dosa lantas pasti masuk sorga,maka cara berpikir seperti itu akn membuat org2 kristen keliru,krn utk masuk surga itu tdk cukup hanya dgn menerima Yesus sbg juruselamat lantas dijamin masuk surga.jln menuju surga memang hanya melalui Tuhan Yeaus setelah itu kita hrs tetap mengerjakan keselamatan yg telah Tuhan yesus bri kpd kita dgn hidup sesuai dgn kebenaran FT.walaupun kita telah diselamatkan tetapi hidup kita berada dlm dosa tdk sesuai dgn yg Tuhan inginkan jgn berharap pasti masuk surga.

  23. 5p Arta

    Saya hanya mengomentari alasan keempat

    Keempat : Tuhan turun ke alam maut menggantikan hukuman yang seharusnya saya tanggung (Ef 4:9). Jadi saya tidak akan masuk Neraka karena Tuhan telah menggantikan saya dihukum.

    Apakah Yesus dibakar di neraka ?

  24. Damayanti Silitonga

    Terkadang manusia terlalu mengambil sstu yang baiknya membuat aman dirinya, percaya bahwa dia masuk sorga,
    Jangan pernah cuci, pikiran manusia dngn ajaran yg sia2…
    Baca 1 kor 15 : 19 (Jikalau kita hanya dalam hidup ini saja menaruh pengharapan pada Kristus, maka kita adalah orang-orang yang paling malang dari segala manusia)

    BACA Mat 7 : 13 (Masuklah melalui pintu yang sesak itu, karena lebarlah pintu dan luaslah jalan yang menuju kepada kebinasaan, dan banyak orang yang masuk melaluinya);
    Itu artinya, Tuhan nyuruh Qta buat berjuang masuk ke surga karena untuk masuk surga itu bukan segampang pengertian pikiranmu…Memang Tuhan, mati di kayu salib bt Dosa masa lampau Qta, stlh itu urusan Qta bt menjaga hidup nie agar pengorbanan Tuhan itu ga sia2…

    “Keempat : Tuhan turun ke alam maut menggantikan hukuman yang seharusnya saya tanggung (Ef 4:9). Jadi saya tidak akan masuk Neraka karena Tuhan telah menggantikan saya dihukum.”

    Perbanyaklah membaca Firman dan Minta pengertian dan Hikmat dari Tuhan, agar u tidak sesat…

    SEMOGA ANDA DITOLONG TUHAN

  25. Indah yulianti

    Benar bahwa YESUS KRISTUS telah menebus semua dosa kita bahkan sampai harus turun sendiri ke alam maut.

    Tetapi tentang hal masuk sorga, tidak cukup hanya pada pengertian seperti yang tertulis diatas. melainkan perobatan yang sungguh setelah kita menyadari semua yang telah dilakukan oleh Yesus Kristus utk hidup kita.

    Galatia. 5:13 Saudara-saudara, memang kamu telah dipanggil untuk merdeka. Tetapi janganlah kamu mempergunakan kemerdekaan itu sebagai kesempatan untuk kehidupan dalam dosa, melainkan layanilah seorang akan yang lain oleh kasih.

  26. mery

    saya manusia biasa,
    saya orang berdosa di hadapan Tuhan,
    ingin menyembah Tuhan dan mohon ampunanNYA,
    hidup dan matiku , kuserahkan hanya kepadaNYA
    dan membawaku hidup dlm kedamaian ,
    GBU …

  27. octo ahadi

    semudah itukah kita masuk surga hanya karena Tuhan telah menggantikan hukuman yang seharusnya kita tanggung..picik sekali apabila kita tidak menggenapi perintahnya tapi yakin masuk surganya bukankah kita budak tuhan,bukan kebalikannya tuhan budak kita..dengan menggantikan kita..

  28. eMo

    “Keempat : Tuhan turun ke alam maut menggantikan hukuman yang seharusnya saya tanggung (Ef 4:9). Jadi saya tidak akan masuk Neraka karena Tuhan telah menggantikan saya dihukum.”

    Kalo tuhanmu dihukum. siapa yang menghukum tuhan?
    Masa ada tuhan menghukum diri sendiri utuk mahluknya?
    dimana kekuasaan nya?

    Carilah Agama yang benar. bukan paling benar.

    Hanya pendapat, ma’af bila tak sependapat

  29. biji sesawi

    Once saved always saved tidak alkitabiah.

    Matius 3:10 Kapak sudah tersedia pada akar pohon dan setiap pohon yang tidak menghasilkan buah yang baik, pasti ditebang dan dibuang ke dalam api.

    1 Kor 9:27 Tetapi aku melatih tubuhku dan menguasainya seluruhnya, supaya sesudah memberitakan Injil kepada orang lain, jangan aku sendiri ditolak.

  30. ndut

    setela baca tulisan2 anda, saya yakin anda adalah seorng yang merasa terkucilkan oleh sesama anda. seperti anak kecil yang sombong hanya karena ingin dianggap baik oleh temannya, btw anda lupa kalo yhwh ups sori YHWH berkata bahwa kita harus bertobat sebelum yhwh ups sori YHWH datang ke dunia. tapi saya yakin kok, anda sudah bertobat sebelum anda lahir. begitukan?

    lagipula, apa susahnya sih nyenengin anak kecil….

  31. laura

    Amen, kita selamat karena kasih karunia, bukan karena perbuatan. Selama kita tidak jadi murtad, kita pasti diselamatkan dengan iman kepada Yesus Kristus.

  32. Joni

    Apakah kamu tuhan sehingga bisa bisa memastikan hal yang menjadi rahasia Ilahi?
    Apakah kamu nabi yg kepadanya telah diberitahukan rahasia Ilahi?
    ataukah kamu hanya seorang bebal yang mempercayai Alkitab secara membabi buta, tanpa memahaminya terlebih dahulu?

    saya seorang kristen, dan menurut saya bukan seperti itu cara menafsirkan alkitab yang benar.

    salam

  33. Eddy

    Iman tanpa perbuatan padahakekatnya adalah MATI…menurut saya tidak ada jaminan surgawi seorang kristiani jika dlm hidupnya tdk berlaku sesuai ajaran Kristus.

  34. yudi

    PASTI!
    gw akan merampok, membunuh n berbuat banyak2 dosa.
    karna dosa2 gw sudah pasti ditebus n ditanggung Allah n pasti gw masuk surga.

    pertanyaan:
    mana yang bakal masuk surga, org kristen yg berbuat dosa ato org atheis yang selalu hidup benar dan mencari kebenaran?

Tinggalkan komentar